Selasa, 12 Maret 2019

Tarif Royalti Naik, Sejumlah Platform Streaming Kompak Menolak

Batas Berita - Royalti adalah salah satu dari beberapa cara musisi mendapatkan uang melalui karya musik mereka. Inilah sebabnya mengapa menjadi masalah besar ketika Apple pada mulanya menolak untuk membayar royalti musisi selama masa percobaan tiga bulan pada layanan Apple Music-nya.
Polemik tak berlangsung lama, Apple kemudian berubah pikiran dan mau membayar royalti seperti yang diinginkan. Namun,  masalah tentang royalti kembali muncul. Karena keputusan yang dibuat oleh Dewan Royalti Hak Cipta (CRB), tarif royalti disarankan naik sebesar 43,8 persen untuk periode lima tahun.
Melansir Ubergizmo, Senin (11/3), wacana tersebut mendapat pertentangan dari beberapa layanan streaming musik. Platform seperti Spotify, Pandora, Google, dan Amazon telah menyatakan keberatan dan melakukan banding terhadap CRB. Berikut pernyataan bersama dari platform-platform streaming yang menolak kenaikan tarif tersebut.
Dewan Royalti Hak Cipta (CRB), dalam keputusannya baru-baru ini mengeluarkan tarif hukum mekanis AS yang menimbulkan keprihatinan prosedural dan substantif yang serius. Jika dibiarkan begitu saja, keputusan CRB merugikan pemegang lisensi musik dan pemilik hak cipta. Karenanya, kami meminta Pengadilan Banding AS untuk meninjau keputusan tersebut.

Sumber : Akurat.co

Lindungi Kulitmu dengan Masker Tomat di Musim Hujan

Batas Berita - Musim hujan yang telah tiba dapat mempengaruhi kulit wajah. Oleh sebab itu, kamu butuh perawatan ekstra untuk menjaga perawatan kulit wajah.
Tapi biasanya, banyak yang bergantung pada produk siap pakai yang tersedia di pasaran. Tetapi, menggunakan perawatan alternatif dari bahan alami tidak akan kalah dengan produk perawatan yang ada dari berbagai merek.
Sekarang Kamu dapat merawat kulit kering dan bersisik secara mudah menggunakan bahan dapur, yaitu tomat. Antioksidan dalam tomat membantu meremajakan kulit dan memperbaiki sirkulasi darah yang membuat kulit wajah terlihat lebih alami dan segar.
Mari kita lihat cara membuat masker wajah tomat untuk kulitmu yang AkuratTren lansir dari Boldsky dengan dua bahan beruapa tomat dan madu.
Masker yang satu ini membantu memulihkan kelembapan kulit. Madu dianggap sebagai humektan alami yang membantu menjaga kulit tetap terhidrasi dan lembab.
Selain itu, antioksidan di kedua bahan ini meremajakan kulit untuk memberikan tampilan yang segar. Yang perlu kamu lakukan adalah memotong tomat menjadi potongan-potongan kecil.
Kemudian, tumbuk potongan tomat tadi untuk membuat pasta. Setelah itu, tambahkan 2-3 sdt madu mentah ke dalam pasta tomat dan gabungkan kedua bahan dengan baik hingga menyatu sempurna.
Oleskan masker ini pada wajahmu yang telah dibersihkan dan biarkan selama 15-20 menit. Bilas menggunakan air hangat. Akhirnya, oleskan sedikit pelembab wajah favorit Anda ke wajah dan lakukan ini terus berulang hingga mendapat hasil yang maksimal.[]

Sumber : Akurat.co

Datang ke Nikahan Mantan, Wanita ini Bikin Geger


Batas Berita - 
Banyak yang bilang jangan pernah sekali-kali undang mantan kekasih ke pernikahan. Pasalnya, mengundang mantan ke pernikahan bisa bikin berabe. Sudah banyak contohnya, salah satunya yang sedang viral beberapa hari belakangan ini.
Seorang wanita berbaju hitam, sesuatu yang tak lazim dipakai saat datang ke acara pernikahan, berjalan menuju pelaminan. Di sana telah ada mempelai yang berbahagia. Seseorang sempat menyapa wanita tersebut sebelum bersalaman dengan mempelai lelaki. Saat tiba menyalami mempelai wanita, sesuatu yang tak terduga terjadi.
Bukannya memberikan ucapan selamat pada mempelai wanita, si wanita berbaju hitam itu justru menampol tangan si mempelai wanita sembari pasang muka judes. Tak mau ambil pusing, kedua mempelai hanya tersenyum kecut dan melanjutkan salaman dengan tamu lain.
"Mba manten: bodo amat, gue yang menang," tulis @antoniaryanto mengomentari.
"Mbaknya sadis banget wkwk," sambung @ditaaprilianni.


Sumber : Akurat.co

Puyol: VAR Seharusnya Memberi Keuntungan


Batas Berita - Video Assistant Referee (VAR) belakangan kerap dikritik karena kinerjanya yang dianggap belum memberi keuntungan kepada tim yang berlaga. Meski begitu, legenda Barcelona, Carlos Puyol, mengatakan bahwa dirinya tetap mendukung adanya VAR di kompetisi sepakbola.
"Saya mendukung adanya Video Assistant Referee (VAR). Dunia sedang berkembang dengan teknologi, begitu juga seharusnya dengan sepakbola. VAR seharusnya memberi keuntungan untuk tim," ujar Puyol saat jumpa pers yang berlangsung di Beer Hall, Jakarta, kemarin (11/3).

Insiden terbaru yang menjadi perbincangan adalah handball terhadap pemain Paris Saint-Germain, Presnel Kimpembe, saat menghadapi Manchester United di leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2018-2019. Handball di dalam kotak penalti tersebut pun membuat PSG harus tersingkir usai Marcus Rashford sukses mengeksekusi bola dari titik putih.
Usai pertandingan tak sedikit orang yang beranggapan bahwa pemain asal Prancis itu tidak bersalah usai dilihat melalui VAR. Bahkan, bintang Paris Saint-Germain, Neymar Jr, juga langsung mengkritik kinerja wasit dalam laga tersebut melalui media sosial miliknya.
Kepala Media UEFA, Thomas Giordano, turut menyampaikan pendapatnya. Menurutnya, pada insiden tersebut wasit telah mengambil keputusan yang tepat.
"Jika dilihat dari handball terjadi pada Kimpembe, tangan dia terlihat cukup jauh dari posisi badannya saat dilihat melalui tayangan ulang. Jadi tentu saja itu handball," kata Giordano.[]


Sumber : Akurat.co

Hampir Seluruh Maskapai di Dunia Kompak Hentikan Penerbangan Boeing 737


Batas Berita - 
Kecelakaan pesawat Boeing yang terjadi dua kali, memaksa berbagai maskapai dunia untuk menghentikan sementara penerbangan pesawat 737 Max.
China merupakan negara pertama yang langsung menghentikan penerbangan boeing 737 max 8. Sebanyak 100 pesawat ditahan untuk dilakukan inspeksi.
Selain China Pada hari Senin (12/3), Kementerian Transportasi Indonesia meminta semua pesawat Boeing 737 Max 8 untuk di berhentikan sementara.
Pada saat yang sama, Ethiopian Airlines Group mengumumkan larangan sementara untuk mengoperasikan empat pesawat 737 max yang tersisa setelah kecelakaan.
"Ini merupaman tindakan pencegahan keselamatan," imbuh juru bicara Ethiopian Airlines seperti dilansir dari Russia Today (12/3/2019).
Cayman Airways, yang juga menggunakan pesawat Boeing 737 Max 8, mengatakan bahwa mereka melarang larangan sementara menggunakan pesawat tersebut karena kecelakaan tersebut.
Sementara itu Korea Selatan dilaporkan juga telah meluncurkan perintah pemeriksaan khusus kepada pesawat terbang Boeing.
Pada hari Senin (11/3/2019), otoritas penerbangan sipil Mongolia juga mengikuti langkah serupa. Pemerintahannya tersebut mengatakan bahwa pihaknya memerintahkan maskapai terbesarnya MIAT untuk sementara menunda operasi pesawat Boexing 737 max.
CEO Royal Air Maroc, Abdelhamid Addou, mengatakan perusahaan tersebut akan menangguhkan semua penerbangan komersial yang dilakukan oleh Boeing max 737.
Pesawat Boeing max 737 dianggap salah di antara pesawat terhandal dan telah menjadi pesawat terlaris di industri penerbangan.
Boeing dilaporkan telah sukses menjual lebih dari 5.000 pesawat sejak 2017. Terutama yang digunakan untuk penerbangan pendek dan lebih dari 300 pesawat Boeing 737-max dioperasikan oleh hampir 30 maskapai di seluruh dunia.
Sebagai informasi Kecelakaan penerbangan yang terjadi pasa hari minggu pada penerbangan Ethiopian Airlines dari Addis Abada ke Kenya telah menewaskan 157 orang.
Kecelakaan itu terjadi kurang dari lima bulan setelah 737 MAX 8 baru, milik maskapai Indonesia Lion Air, jatuh ke Laut Jawa hanya 13 menit setelah lepas landas dari Jakarta, menewaskan 189 orang. []

Sumber : Akurat.co